Category Archives: Dunia Guru

Pengalaman seorang guru dalam mendidik siswa-siswanya

Apakah Boleh Memaksa Anak Belajar?

Salah satu hal yang menyenangkan di bulan Ramadhan tahun ini adalah saya berkesempatan untuk bisa sharing pengetahuan dengan para orang tua murid TK Mutiara Pelangi di Cluster Mutiara Tiga Raksa, Jambe Kabupaten Tangerang. Cukup jauh jaraknya dari rumah saya. Tapi sebenarnya ini hutang saya yang dari dulu sudah diminta kakak-kakak tingkat saya untuk bisa berkontribusi… Read More »

Cara Mendapatkan Akun Canva for Education Gratis untuk Guru

Sejak masa pembelajaran jarak jauh akibat pandemi Covid-19, semua guru dipaksa beradaptasi dengan berbagai teknologi digital. Guru-guru yang tadinya masih acuh dan telah berada di zona nyaman sebelum pandemi, pelan-pelan harus membuka dirinya dan mulai masuk ke kondisi dimana dia mau tidak mau harus belajar lagi. Mengapa harus belajar lagi? Dengan kondisi pembelajaran jarak jauh… Read More »

7 Solusi Dilema Kamera On-Off Saat Belajar Daring

Sebulan lagi, pembelajaran online (selanjutnya disebut daring atau dalam jaringan) akibat pandemi Covid-19 akan berulang tahun. Tepatnya bulan Maret tahun 2020 lalu, semua aktivitas pembelajaran di sekolah ditiadakan. Praktis semua guru harus beradaptasi mencari formula pembelajaran yang tetap dapat membantu anak-anak belajar namun tetap aman. Tidak hanya guru, pemerintah pun berupaya membantu para guru dengan… Read More »

Bahwa Hidup Tidak Selalu Mulus Seperti yang Kita Inginkan

Saat saya mendatangi sebuah sekolah, saya agak kaget ketika beberapa walimuridnya menginginkan salah seorang anak dikeluarkan. Alasan mereka karena anak tersebut yang mereka anggap biang masalah mengganggu anak-anak mereka. Wah…wah… Sampai segitunya, pikir saya waktu itu. Selidik punya selidik, ternyata anak tersebut memang usia biologisnya masih berada di bawah usia kronologis. FYI, usia kronologis adalah… Read More »

“Ajaibnya” Bahasa Al-Amanah : Cara Komunikasi Ampuh dengan Anak

Sebut saja namanya Bowo. Di sekolah, Anak itu sangat ‘spesial’ buat para guru. Sebenarnya dia cerdas dan kritis. Namun motivasi belajarnya perlu ditingkatkan dan didukung penuh oleh guru dan keluarga. Hari ini saya mengajar di kelasnya. Agak kaget di tengah pembelajaran ketika mata saya melihat sesuatu melingkar di lehernya. “Sepertinya pak Said melihat sesuatu di… Read More »

Syukur, Optimisme, dan Berpikir Tingkat Tinggi

Sabtu kemarin kami mengadakan wawancara untuk seluruh calon walimurid yang sudah mendaftarkan putra putrinya ke sekolah kami, baik jenjang TK,SD, maupun SMP. Baik kampus kota maupun Kabupaten Tangerang. Saya tidak bertugas sebagai Interviewer. Saya diamanahi oleh yayasan untuk menyampaikan visi, program, dan kurikulum sekolah dari Baby hingga SMP. Sehingga setelah pemaparan, saya berkesempatan untuk ngobrol… Read More »

ASUS E202, Sahabat Guru Produktif dan Kreatif

Sudah hampir sebulan ini laptop kesayangan yang telah setia menemani hampir 5 tahun terakhir masuk ke ‘bengkel’. Padahal laptop ASUS yang saya beli dengan hasil ngepet jerih payah sendiri ini cukup bertahan lama. Rusaknya juga gegara pemakaian saya yang akhir-akhir ini agak sembrono di kantor. Yah… mungkin wayahnya memang sudah harus diganti. Untuk urusan laptop… Read More »

Catatan Bimtek Kurikulum 2013 : Penguatan Karakter dan Literasi untuk Generasi Emas Indonesia

Tak terasa, enam hari sudah saya mengikuti Bimbingan Teknis (Bimtek) Guru Sasaran Kurikulum 2013. Banyak pengalaman berkesan sekaligus ilmu-ilmu baru yang saya dapatkan selama pelatihan ini. Tentunya meski di sekolah kami tidak sepenuhnya akan menjalankan kurikulum ini dikarenakan Yayasan tempat saya bekerja sudah menetapkan fokus pada Curiculum Domain dari Michigan State University berbasis Tahap Perkembangan… Read More »