Pencapaian di Tahun 2016

By | January 2, 2017

Sudah hari keempat saja. Sangking sibuknya akhir-akhir ini dan baru dapat jatah libur sebentar saja, akhirnya Waktu untuk menulis evaluasi tahun 2016 kemarin tertunda sampai hari ini. Pun begitu untuk resolusi tahun 2017 meski sebenarnya sudah ada beberapa yang nyangkut di aplikasi notes di handphone. Ini adalah postingan biasa di akhir tahun dan awal tahun, dan semoga tidak bosan membacanya :-D. Khususnya buat saya pribadi ini sebagai dokumentasi saja, kalau-kalau di tahun-tahun berikutnya butuh motivasi lagi. Biasanya membaca pencapaian-pencapaian dalam setahun akan membangkitkan semangat untuk berubah jadi lebih baik lagi.

Okelah, berikut pencapaian selama Tahun 2016 kemarin yang dievaluasi berdasarkan resolusi yang ditulis di awal tahun 2016 :

Buku Kami Pun Bisa
Resolusi yang pertama dan utama di tahun 2016 kemarin adalah menerbitkan buku. Alhamdulillah, segala puji bagi Allah. Mei 2016 buku pertama saya yang ditulis bersama murid-murid saya di SMP Al-Amanah Tangerang akhirnya terbit juga dan di-launched pada saat kegiatan besar Pameran hasil karya dan refleksi hasil belajar 1 tahun di Sekolah Al-Amanah. Buku yang berkisah tentang perjalanan murid-murid saya menjelajah Singapura dan Malaysia bermodal uang 100 ribu rupiah ini alhamdulillah sudah laku 200 kopi. Baru segitu sih. Maklum dijual bermodal jaringan promosi mouth to mouth saja dan memanfaatkan social media.

Buku “Kami pun Bisa”

Renovasi Rumah : Membangun Dapur

Ini sedikit melenceng dari keinginan. Pengennya dapur impian ala-ala rumah mewah. Yang ada karena berbagai pertimbangan dimana salah satunya adalah dana :-D, akhirnya cuman membangun dapur apa adanya dulu. Yang penting ngga kehujanan, bisa dijadikan ruang makan keluarga, dan perlatannya dapat ditata dengan baik. Pertimbangan terbesarnya waktu itu adalah nanggung. Pengennya bikin dapur yang bagus sekalian dengan renovasi besar saja ketika dananya sudah terkumpul lebih banyak nanti.

Kunjungan ke STAM (School of Tahfidz and Arabic Malaysia)

Bulan Februari 2016 kemarin saya berkesempatan untuk mengunjungi sebuah sekolah Tahfidz di Selangor Malaysia. Dua kali kesana. Berkah menyambung silaturrahim dengan salah seorang temannya teman saya. Di Bulan Maret, saya membawa anak didik saya untuk mengunjungi sekolah yang fokus kepada kurikulum menghapal Al-Qur’an ini agar mereka termotivasi untuk menghapal Al-Qur’an dan selalu menjadikan Qur’an sebagai landasan hidupnya.

Seharusnya saya juga mengunjungi sekolah lain di Singapura. Sayangnya belum ada Channel untuk melakukan kunjungan secara mandiri ke salah satu sekolah Islam di Singapura. Mudah-mudahan di tahun 2017 ini bisa terlaksana.

Kunjungan ke STAM Selangor Malaysia

Menjelajah Pulau Jawa selama 13 Hari

Resolusi lainnya di tahun 2016 adalah mengunjungi dua tempat baru di Indonesia. Ya, saya memang selalu meng-azzam-kan diri saya untuk mengunjungi tempat-tempat baru setiap tahunnya. Di penghujung tahun 2016 kemarin saya mengunjungi Masjid Menara Kudus, Menjelajah kota Demak, singgah di Bojonegoro lalu nge-Camp selama 6 hari di Kampung Inggris Pare. Itulah kota-kota baru yang saya kunjungi di tahun 2016 kemarin. Saya juga kembali ke Balikpapan untuk kedua kalinya, dan Jogja untuk kesekian kalinya namun dengan kunjungan ke tempat-tempat baru di kota tersebut.

Kediri 😀 Bukan Paris ya

Trip 3 Negara

Meski tidak ditulis di dalam resolusi 2016, saya memang ingin sekali menjelajah 3 negara tetangga di tahun 2016 kemarin. Awalnya ingin backpacker ke Malaysia Timur, lanjut ke Brunei, Kuala Lumpur, dan pulang dari Singapura. Namun karena beberapa hal, rute jelajahnya jadi berubah. Ditemani adik saya, di bulan Desember 2016 kemarin Alhamdulillah diberikan kesempatan sampai di Negeri Gajah Putih dengan segala suka dukanya. Mudah-mudahan nanti bisa ditulis di blog 😀

Di Floating Market kota Hatyai, Thailand

Diundang Menjadi Pembicara di Seminar Parenting

Kalau mengisi training guru saya sudah sering. Memberikan seminar untuk guru juga sudah beberapa kali. Kalau sharing di depan ratusan orang tua yang usianya di atas saya, belum saya kenal,  lalu bicara tentang pendidikan anak saya masih deg-deg serr.. Tapi di tahun 2016 kemarin, Allah memberikan saya kesempatan untuk berbicara di 2 seminar orang tua di dua sekolah di Tangerang Selatan dan Bogor. Rasanya senang sekali bisa berbagi sedikit pengetahuan yang dimiliki. Terlebih melihat respon para peserta yang antusias.

Diundang untuk Seminar Parenting

Itulah beberapa pencapaian saya di Tahun 2016. Jika berkaca kepada resolusi yang ditulis di tahun 2016 kemarin masih banyak yang belum tercapai diantaranya target 1 monthbook, Hafalan Qur’an Juz 28 yang masih tersisa 1 surat, hanya bisa menulis 4 dari target 6 lagu anak, kosakata bahasa Jepang yang belum bertambah, dan belum mendaftarnya saya ke program Teacher Training Program di Jepang.

Untuk yang terakhir selain alasan saya masih perlu belajar bahasa Jepang lagi, sebab lainnya adalah saat ini saya sedang menikmati pekerjaan sebagai guru sekaligus ingin mengembangkan usaha travel yang mulai saya jalani. Alhamdulillah kerjasama dengan perusahaan travel di Bandung menjadi langkah untuk memulai program umroh yang tujuan besarnya adalah agar guru-guru kami di Sekolah Al-Amanah bisa sampai ke tanah suci, Aamiin…

Nantikan tulisan resolusi 2017 😉 *halah.

3 thoughts on “Pencapaian di Tahun 2016

  1. cputriarty

    Subhanallah pencapaian yg luar biasa.semoga the next more better ya mas Sa’id?slm hangat dari Kudus.
    Sukses selalu y

    Reply
  2. Pingback: Mimpi Lagi : Menulis Resolusi Tahun BaruBangsaid | Bangsaid

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *