Jangan Bunuh Mereka!

By | December 4, 2012
Judul tulisan saya kali ini sedikit provokatif. Sengaja karena sebenarnya judul ini saya tujukan untuk para orang tua yang memiliki anak yang berstatus pelajar lantaran saya prihatin banyak orang tua yang membiarkan anaknya yang masih pelajar tersebut berkeliaran dengan kendaraan bermotor di jalan raya.
Di daerah saya (Tangerang) khususnya. Setiap pagi saya menyaksikan anak-anak berseragam putih biru mengendarai sepeda motor ke sekolah. Hebatnya lagi anak – anak tersebut tidak berpenampilan sebagai pengendara motor yang seharusnya. Jangan tanya soal jaket, sarung tangan, dan masker, helm saja sebagai alat keselamatan tidak.
Data Kecelakaan Pelajar Satlantas Kebumen
Tentu ini sangat membahayakan diri mereka sendiri dan orang lain. Saya tambah sebal ketika tahu bahwa Polisi hanya cuek bebek saja melihat hal tersebut (Membiarkannya). Sedangkan kalau ada pengendara dewasa yang seperti itu pasti langsung ditilang. Padahal para pelajar tersebut belum tentu punya Surat Izin Mengemudi (SIM). Dan kita semua tahu berdasarkan tahapan perkembangannya, para pelajar tergolong remaja yang emosinya masih labil. Kondisi emosi seperti itu jika di jalanan, dapat berpengaruh negatif.

Jangan bunuh mereka!
Data dari Polda Metro Jaya seperti yang dikutip dari Pos Kota bahwa di Jadebotabek, angka kecelakaan lalu lintas di jalan raya mencapai 85 korban meninggal setiap hari. Oleh karena itu butuh perhatian para orang tua dan semua pihak untuk tidak membiarkan para pelajar menjadi korban di jalan. Mari jadikan keselamatan berkendara sebagai budaya sejak usia dini.
Sumber gambar : Satlantaskebumen.com

2 thoughts on “Jangan Bunuh Mereka!

  1. bangsaid

    Betul… makanya tulisan ini lbh ditekankan utk para orang tua agar lbh selektif terhadap anak mereka

    Reply

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *